Konflik dapat menjadi biang kehancuran dalam suatu organisasi, konflik biasanya melibatkan dua kelompok atau lebih yang saling bersaing secara tidak sehat. Masing-masing kelompok berusaha menjatuhkan kelompok lainnya dengan tujuan untuk menanamkan pengaruhnya terhadap organisasi. Bila konflik terus berlanjut justru berpengaruh besar pada kinerja organisasi. Organisasi tidak dapat berjalan maksimal, akibatnya tujuan dan target meleset dari yang diharapkan.
Pemimpin organisasi harus bisa mengatasi konflik, pemimpin organisasi harus bisa menemukan solusi yang tepat tanpa mengorbankan kelompok tertentu, kesatuan organisasi menjadi prioritas yang harus dikedepankan dalam mengatasi konflik. Namun sebelum membuat keputusan, yang harus dilakukan terlebih dahulu adalah dengan mengidentifikasi sumber masalahnya, menemukan semua perbedaan yang memicu terjadi konflik.
Berdasarkan data-data yang diperoleh, pemimpin organisasi melakukan analisis dengan teliti dan cermat agar keputusan yang diambil dapat menyatukan kembali semua kelompok yang berkonflik. Ada banyak cara untuk mencairkan suasana, misalnya melebur kelompok-kelompok itu untuk bekerja dalam satu tim kerja, atau menciptakan games kolaborasi semua kelompok untuk menaklukkan tantangan yang diberikan. Dalam hal ini, pemimpin harus dapat membuat perubahan sikap masing-masing kelompok, menciptakan saling ketergantungan sehingga dapat menghilangkan perbedaan dan ketegangan yang terjadi.
Untuk semakin menguatkan keputusan yang diambil oleh pemimpin organisasi, maka pemimpin organisasi harus mengakomodir setiap keinginan masing-masing kelompok sepanjang tidak merugikan organisasi. Cara ini dinilai dapat mendorong kinerja tim kerja organisasi yang dibentuk setelah mengkolaborasi masing-masing kelompok menjadi lebih maksimal, penuh tanggung jawab dan bekerja sesuai dengan yang diharapkan. Dengan demikian tujuan dan target dapat tercapai, organisasi pun selamat dari perpecahan dan kehancuran akibat perbedaan yang dimiliki oleh masing-masing kelompok.
Belum ada tanggapan untuk "Cara mengatasi konflik dalam organisasi"
Post a Comment
Terima kasih sudah berkunjung