Beranda · Pendidikan · Politik · Pemerintahan · Kesehatan · Ekonomi · Life · Manajemen · Umum

Kesalahan adalah proses mencapai keberhasilan

Agar kita bisa merasakan malam maka kita harus melewati siang, untuk menemukan kelebihan maka perbaiki yang menjadi kelemahan kita. Agar selalu merasa kenyang maka atasi rasa lapar, dan lain sebagainya. Hidup ini merupakan anugrah yang terindah, Tuhan selalu menganugrahkan kita dengan sesuatu yang berpasang-pasangan. Itulah yang harus kita sadari terlebih dahulu.

Masing-masing orang memiliki mimpinya sendiri-sendiri, untuk mencapai keberhasilan harus melalui proses, selama proses berjalan kita akan menemukan banyak kesalahan. Kesalahan adalah bagian dari keberhasilan, tanpa kesalahan kita tidak akan pernah berhasil. Kesalahan akan membawa seseorang pada kegagalan, sementara kegagalan adalah pasangan dari keberhasilan. Artinya dengan adanya kesalahan, maka selangkah lagi kita akan mencapai keberhasilan. Tentunya kita harus belajar dan memperbaiki kesalahan dimaksud.

Sekali lagi bahwa apapun yang ada di dunia ini pasti memiliki pasangan. Olehnya itu, temukan pasangan tujuan anda. Karena pasangan dari tujuan itu akan mengantarkan anda pada tujuan yang sebenarnya. Secara sederhana saya ilustrasikan, misalnya anda ingin bertemu seseorang, namun karena dia terus bersembunyi sehingga orang tersebut tidak pernah diketahui rimbanya. Tiba-tiba anda melihat istrinya atau suaminya. Ikuti pasangannya tersebut, pasti akan mengantar anda ke tempat dimana orang yang anda cari bersembunyi.

Contoh lainnya, untuk menemukan muara sungai maka temukan hulunya atau ikuti aliran sungai karena air sungai hanya bergerak dari hulu ke muara. Bagitulah hidup ini sebenarnya.

Jadi jangan pernah takut dengan kesalahan, karena kesalahan ibarat aliran sungai yang akan mengantarkan anda kepada tujuan yang sebenarnya.  

Artikel keren lainnya:

Belum ada tanggapan untuk "Kesalahan adalah proses mencapai keberhasilan"

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung