Beranda · Pendidikan · Politik · Pemerintahan · Kesehatan · Ekonomi · Life · Manajemen · Umum

Memahami Kurikulum dan Pembelajaran Serta Hubungannya

Kalau kita membaca banyak literatur, terdapat beberapa macam pengertian tentang kurikulum dan pembelajaran. Semua pengertian tersebut semakin didalami semakin kita menemukan bahwa antara pemikiran ilmuwan satu dan ilmuwan lainnya berbeda-beda sehingga ada yang mencoba mengklasifikasikannya namun hasilnya tetap menghasilkan pro dan kontra terhadap teori-teori tentang kurikulum dan pembelajaran.

Oleh karena itu, untuk dapat memahami apa itu kurikulum dan apa itu pembelajaran sebaiknya kita sederhanakan agar tidak membingungkan pemahaman dan pemikiran kita. Cara ini dinilai dapat menuntun kita mengerti dan memahami kurikulum dan pembelajaran termasuk bagaimana hubungan keduanya pada dunia pendidikan.

Kurikulum secara sederhananya dapat diartikan sebagai segala sesuatu yang diajarkan sedangkan pembelajaran adalah bagaimana cara menyampaikan yang diajarkan. Dengan demikian kurikulum merupakan materi atau isi yang akan disampaikan kepada peserta didik sedangkan pembelajaran merupakan metode, langkah atau cara dalam penyampaian kepada peserta didik.

Kedua istilah ini tidak dapat dipisahkan, baik kurikulum maupun pembelajaran merupakan dua komponen yang saling mendukung. Kurikulum tanpa pembelajaran atau pembelajaran tanpa kurikulum apabila dilaksanakan tidak akan menghasilkan sesuatu yang menjadi tujuan pendidikan.

Kalau kita analogikan sebagai sebuah sistem maka pendidikan adalah sistem sedangkan kurikulum dan pembelajaran adalah sub sistem-sub sistem yang mendukung sistem pendidikan tersebut. Masing-masing sub sistem memiliki peran sendiri-sendiri, salah satu sub sistem tidak berjalan dengan baik akan mempengaruhi sub sistem yang lainnya yang pada gilirannya mengurangi kualitas sistem secara keseluruhan.

Keberhasilan suatu pendidikan tergantung bagaimana kurikulum berjalan, saat ini kita mengenal kurikulum 2013 yang mencakup empat domain yakni SKL, Standar Isi, Standar Proses dan Standar Penilaian. Keempat domain ini merupakan sub sistem dari sistem kurikulum, agar kurikulum dapat berjalan dengan baik maka keempatnya harus berjalan dengan baik. Akan tetapi pada sub sistem lainnya juga harus diperhatikan yakni pembelajaran. Sub sistem dari pembelajaran dapat berupa metode, rencana, design dan cara yang ditempuh oleh pendidik untuk menyampaikan segala sesuatu yang akan diajarkan, keberhasilan pelaksanaan pembelajaran tergantung pendidik sebagai desaign pembelajaran. Kreatifitas pendidik diharapkan mengambil peran optimal dalam melaksanakan proses pembelajaran di kelas.

Artikel keren lainnya:

Belum ada tanggapan untuk "Memahami Kurikulum dan Pembelajaran Serta Hubungannya"

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung